Astaghfirullah, 135 Tenaga Medis di Jawa Timur Terpapar Corona

Wilayah Jawa Timur masih menjadi wilayah yang tertinggi dimana masyarakatnya terbanyak terpapar Corona. Diantara mereka yang terjangkit virus Covid-19 itu, sedikitnya diantaranya adalah 135 tenaga medis Hal itu diungkapkan Ketua Rumpun Tracing Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Jatim, Kohar Hari Santoso.
Ia mengatakan ratusan tenaga kesehatan yang terinfeksi tersebut tersebar di berbagai rumah sakit di Jatim.


“Tenaga kesehatan, 135 yang terinfeksi,” kata Kohar, Kamis (28/5) malam, di Gedung Negara Grahadi, Surabaya.


Seluruh tenaga medis itu antara lain merupakan perawat dan dokter. Kohar merinci perawat yang positif berjumlah 62 orang, dua diantaranya meninggal dunia. Kemudian yang masih menjalani perawatan 28 orang.

Baca juga  PBNU: Serangan Iran ke Israel Bentuk Kemarahan Dunia


Sedangkan untuk dokter, setidaknya ada 47 dokter yang terinfeksi Covid-19, tiga di antaranya dinyatakan meninggal dunia, sedangkan yang masih menjalani perawatan ada 23 dokter.
Selain perawat dan dokter, dari 135 orang itu juga terdapat apoteker dan staf di rumah sakit.

Sedangkan untuk dokter, setidaknya ada 47 dokter yang terinfeksi Covid-19, tiga di antaranya dinyatakan meninggal dunia, sedangkan yang masih menjalani perawatan ada 23 dokter. Selain perawat dan dokter, dari 135 orang itu juga terdapat apoteker dan staf di rumah sakit. Ym

Leave a Reply

Your email address will not be published.

News Feed