Update Corona 27 Juni 2021: Pecahkan Rekor lagi, Corona Baru Tembus 21.342 Kasus

Pemerintah kembali melaporkan perkembangan wabah Corona di Tanah air. Hari ini, Ahad (27/6) Jumlah kasus virus Corona COVID-19 bertambah 21.342. Total kasus positif mencapai 2.115.304, sembuh 1.850.481, dan meninggal 57.138 jiwa.
Kasus aktif tercatat sebanyak 207.685, jumlah spesimen yang diperiksa 98.904, dan suspek sebanyak 129.891 orang.

Kasus positif bertambah 21.342 menjadi 2.115.304.
Pasien sembuh bertambah 8.024 menjadi 1.850.481.
Pasien meninggal bertambah 409 menjadi 57.138.
Sebelumnya, pada Sabtu (26/6), tercatat total 2.093.693 kasus positif virus Corona COVID-19, sebanyak 1.842.457 pasien sembuh, dan 56.729 meninggal dunia. (01)

Baca juga  KPU: Kampanye Akbar Paslon Pilgub Jatim 2024 Hanya Dua Kali

Leave a Reply

Your email address will not be published.

News Feed