Pintar Bicara School resmi membuka studio baru pada Sabtu (4/11) di lantai 4 Mal WTC Surabaya. Peresmian ini sekaligus bertepatan dengan anniversary Pintar Bicara School yang ke-5. Founder Pintar Bicara, Sammy Joe mengaku bersyukur di usia ke-5 tahun, pihaknya berupaya meningkatkan kualitas pembelajaran public speaking.
Menurutnya ini bukti konkrit memberikan pendidikan terbaik bagi anak sebagai generasi bangsa yang hebat dan berprestasi. “Adanya studio baru ini, diharapkan bisa memberikan suasana baru dan rasa nyaman dalam proses mengajar. Sehingga, murid murid bisa lebih mengexplore kemampuan dan keberanian dalam public Speaking,” ujarnya.
Melalui Pintar Bicara School ini, lanjut Sammy, bisa membuat generasi anak dan remaja Surabaya jago bicara. Serta, lebih berani dan percaya diri. “Tidak ada lagi insecure, over thingking dan anxiety,” terangnya. Baginya, memiliki modal cantik dan tampan saja tidak cukup. Namun harus didukung dengan keberanian dan percaya diri yang tinggi. Untuk itu, Pintar Bicara School hadir memberikan pembelajaran karakter dan kepercayaan diri serta mengembangkan minat dan bakat anak anak sejak dini.
Tercatat ada 35 anak didik yang terdaftar di Pintar Bicara School untuk belajar Public Speaking, MC, Presenter, Vlogger, Speech, Story Telling, Youtuber, Journalist, hingga Jago Presentasi. “Untuk usia murid kami mulai dari 7-40 tahun dengan kategori Kids, Pre Teen, Teen dan Adult. Khusus, usia 25 tahun keatas kami berikan kelas khusus atau private,” tandasnya.
Winda (40) Momm’s Fadhil Yusuf (12) salah satu murid Pintar Bicara School mengaku bangga dan senang putranya bisa bergabung di Pintar Bicara School. Karena, disamping coach nya ramah, sabar dan berkompeten di bidang Public Speaking, juga sistem pembelajaran yang diberikan sangat nyaman bagi anak anak. “Sekali lagi kami ucapkan Happy Anniversary Ke-5 dan selamat atas studio barunya. Semoga bisa semakin sukses serta memberikan manfaat dan mampu mencetak murid yang bertalenta,” ungkap Winda.
Hal senada juga disampaikan Indriani (41) Momm’s Andrew Lonesta. Menurutnya Pintar Bicara School bisa terus melahirkan generasi hebat. “Dan bisa membawa anak-anak dalam keberhasilan dan kemajuan yang lebih baik untuk masa depannya,” tegasnya. (Ra/Bagus, foto: Bagus)