Majelis Pendidikan Dasar Menengah dan Pendidikan Non Formal Pimpinan Muhammadiyah Daerah Kota Surabaya menggelar silaturahim Guru dan karyawan Muhammadiyah se-Kota Surabaya, Rabu (15/5) di Grand Empire Palace Surabaya. Bertemakan bersinergi mencerahkan negeri, silaturahim ini diikuti 3 ribu lebih undangan.
Ketua Panitia Edy Susanto menuturkan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk menguatkan tali silaturahim guru dan karyawan sekolah Muhammadiyah se-Surabaya. Kegiatan ini diikuti amal usaha, persyarikatan Muhamnadiyah.
“Ini untuk membangun tali silaturahim yang kuat,” ungkap Edy.
“Diharapkan guru dan karyawan Muhammadiyah lebih bersemangat lagi dalam berdakwah dan Islam berkemajuan,” tandasnya.
Ketua PDM Kota Surabaya Dr M Ridlwan dalam sambutannya mengakui silaturahim ini rutin digelar untuk merekatkan hubungan karyawan dan guru se Kota Surabaya. “Kami tidak ingin karyawan Muhammadiyah terkotak kotak. Kami ingin bersungguh-sungguh mewujudkan Islam berkemajuan,” terangnya.
“Kami ingin guru karyawan di amal usaha Muhammadiyah berlomba dalam kebaikan sekecil apapun,” tandas dia.
Sementara Walikota Ericahyadi dalam sambutan yang diwakili Sekertaris Pemkot Surabaya Dr Ikhsan menyampaikan terima kasih ke Muhammadiyah atas peran serta dalam pembangunan Surabaya.
“Turut berperan dalam menjaga stabilitas sehingga bisa nyaman seperti saat ini,” jelasnya.
Istimewanya, silaturahim ini diapresiasi Pimpinan Pusat Muhammadiyah KH Saad Ibrahim. Menurutnya, silaturahim ini istimewa lantaran dihadiri 3 ribu guru Muhammadiyah.
“Ini acaranya spektakuler. Luar biasa. Ini satu tanda bahwa sekolah sekolah di Muhanmadiyah Surabaya. Insya Allah kedepan semakin baik dalam mewujudkan Islam Berkemajuan,” tandasnya. (Bagus)