Kabar Duka, Terpapar Corona, Bupati Luwu Timur Wafat

Bupati Luwu Timur (Lutim) petahana yang kembali terpilih di Pilkada 2020, Ir H Muhammad Thoriq Husler, meninggal dunia karena terpapar COVID-19. Sebelum wafat, Bupati Luwu Timur sempat menjalani perawatan di RS Grestelina, Makassar, dan kemudian dirujuk ke RS Wahidin. Almarhum wafat Kamis (24/12) sekitar pukul 08.00 Wita.

Golkar sebagai tempat Thoriq bernaung mengaku kehilangan kader militan.

“Sangat-sangat luar biasa kami kehilangannya. Saya baru laporkan juga sama Ketua Umum Pak Airlangga, betul-betul kami Golkar di Sulawesi Selatan ini kehilangan sosok kader Golkar yang militansinya mungkin sangat sulit dicari, sangat luar biasa militansi kegolkaran almarhum,” ujar Ketua DPD I Golkar Sulsel Taufan Pawe, Kamis (24/12/2020).

Baca juga  Aksi Militer Iran Merupakan Respons Terhadap Agresi Rezim Jahat Zionis

Golkar Luwu Timur. Saat maju kedua kalinya di Pilbup Lutim 2020 dengan rekomendasi Golkar, Thoriq melawan wakilnya sendiri pada periode pertama, yaitu Irwan Bachri Syam.

“Saya sangat mengenang beliau karena saya turun langsung memberi support di Luwu Timur, saat masa kampanye. Saya sebagai Ketua DPD I ikut pelibatan langsung dalam pemetaan strategi pemenangan,” kenang Taufan.

“Karena pada waktu itu kondisinya head to head dengan wakilnya sendiri (Irwan Bachri Syam). Jadi saya pandang ini sesuatu yang serius dan harus diantisipasi,” lanjutnya.

Thoriq dengan pasangannya H Budiman akhirnya memenangi Pilbup Luwu Timur 2020 dengan meraih 52,8 persen suara. Sementara itu, lawannya, pasangan Irwan Bachri Syam-Andi M Rio Patiwiri, meraih 47,2 persen suara.

Baca juga  Menag Terbitkan SE agar Penyuluh dan Penghulu Dukung 4 Program Pemerintah

“Kenyataannya memang kemenangannya masih berpihak kepada beliau, tapi selesihnya hanya kurang-lebih 5 persen. Tapi seperti itulah kehendak Ilahi,” tuturnya. ym

Leave a Reply

Your email address will not be published.

News Feed