Unair Kembali Buka Tes Mandiri, Rektor: Banyak yang Tidak Daftar Ulang

Universitas Airlangga (Unair) kembali menerima pendaftaran mahasiswa baru melalui jalur tes mandiri. Dijadwalkan tes berlangsung pada 25-27 Juli 2024.

Soal dibukanya kembali tes jalur mandiri ini, diakui Prof Nasih bahwa dua angkatan jalur mandiri sebelumnya sudah berjalan bagus. Hanya ada beberapa hal yang jadi catatan Unair.

“Yang tidak daftar ulang banyak. Khususnya mereka yang dipilihan kedua. Maka kita harus mengisi dengan tahapan berikutnya. Misal, tidak daftar ulang di FKG Unair, kita punya kesempatan mengisinya,” ungkapnya Rektor Unair Prof Nasih diwawancarai Rabu (24/7).

Ditegaskan, Unair melakukan pengetesan sendiri. Mulai soal dan lainnya sudah siapkan. “Kita sudah siapkan instrumennya,” tambahnya.

Baca juga  UMK Hari Pertama, 4 Carek UNAIR Singgung Program Strategis dari Quantum Hingga Entrepreneurial University

Peserta tes mencapai 8.234 orang. Dari total itu, ada peserta Kartu Indonesia Pintar atau KIP Kuliah yakni 2.900. Bagi pemegang KIP juga bisa dapat kesempatan mengikuti tes. Untuk daya tampung KIP sendiri sebanyak 300 lebih mahasiswa.

“Kalau nilainya cukup, maka tidak usah membayar. Unair tetap memberi kesempatan bagi yang kurang mampu. Akan kita ikutkan di KIP. Hanya membayar UKT saja,” sambungnya.

Bagi yang sudah diterima di Unair dan tidak mampu, Unair memfasilitasi agar tetap mendapatkan pembiayaan KIP Kuliah.

“Kami tetap support,” jelas Prof Nasih.

Ditambahkan Prof Nasih bahwa Unair juga punya 1 kans lagi khususnya di kedokteran Banyuwangi. “Disana masih dibuka bagi kawan yang ingin mendaftar. Kualitasnya masih sama seperti di Unair Surabaya. Kurikulum dan standarisasinya juga sama. Alatnya juga jauh lebih baru di Banyuwangi,” tegasnya. (Bagus)

Baca juga  UNAIR Resmi Umumkan Nominator Penerima Golden Ticket 2025

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *