Arab Saudi Bahas Rencana Haji dengan WHO

Rencana pelaksanaan ibadah haji sampai hari ini masih belum diputuskan oleh Arab Saudi. Bahkan Aran Saudi bekerja sama dengan organisasi Kesehatan Dunia (WHO) untuk melakukan pembahasan mengenai rencana penundaan ritual haji di tengah pandemi Covid-19. WHO disebut berusaha memberikan masukan terkait pelaksanaan haji di tengah pandemi ini. Jika nantinya haji tetap dilaksanakan, ibadah haji 2020 harus diawasi dan dipantau oleh Organisasi Kesehatan Dunia ini.


Dilansir AhlulBayt News Agency (ABNA), Kepala Kantor Regional WHO untuk Mediterania Timur Dr. Dalia Samhouri mengatakan organisasi ini akan terus melakukan konsultasi dengan Arab Saudi. Namun hingga berita ini dibuat, belum ada keputusan yang diambil terkait hal tersebut.

Baca juga  MK Juga Tolak Gugatan Pilpres Pasangan Ganjar-Mahfud


“Setiap keputusan untuk mengadakan kegiatan ziarah keagamaan tahunan tahun ini di dunia harus dibuat di bawah pengawasan Organisasi Kesehatan Dunia, bersamaan dengan menegakkan protokol kesehatan,” ujar Dr. Dalia Samhouri dikutip dari ABNA, Ahad (14/6).


Perbincangan ini dilakukan setelah sebelumnya Kementerian Kesehatan Arab Saudi mengungkapkan ada 3.288 kasus baru Covid-19 didiagnosis di negara ini.


Sebelumnya, Menteri Federal Urusan Agama dan Keharmonisan Pakistan Pir Noor-ul-Haq Qadri menyebut Pemerintah Arab Saudi akan segera membuat keputusan pelaksanaan ibadah haji 2020, tepatnya pada 15 Juni. Hal itu ia sampaikan saat memimpin rapat konsultatif pelaksanaan haji, Kamis (11/6).


Dikutip di Daily Times, pertemuan ini dilakukan guna membahas secara rinci semua kemungkinan pengaturan untuk pembayaran haji 2020. Qadri menyampaikan rapat membahas pelaksanaan haji tahun ini yang terjadi dalam konteks epidemi Covid-19. (01).

Leave a Reply

Your email address will not be published.

News Feed