ICU di Surabaya Penuh, Dampaknya Akan Banyak Kematian

Kasus penularan Corona di Surabaya makin menyebar. Alhasil, rumah sakit pun penuh.

Kepala Instalasi Rawat Intensif dan Reanimasi RSUD Dr. Soetomo Surabaya dr. Bambang Pujo S., SpAn, KIC mengaku bahwa ruang juga ICU penuh.

SITUASI BERBAHAYA

Dia menegaskan kalau sampai Covid-19 menginfeksi seseorang dan manifestasinya berat maka segera memerlukan ICU. Sementara di rumah sakit ini, ICU nya sudah penuh.

“Dampaknya pasti akan banyak kematian karena tidak mendapat tempat yang seharusnya,” jelasnya Rabu (20/5/2020).

Sebelumnya Bambang Pujo menjelaskan satu ruang isolasi khusus Covid-19 di Soetomo pada pertengahan April sudah tidak bisa menampung lagi. Selanjutnya dikembangkan satu ruang isolasi khusus satu lagi.

Baca juga  KPU Tetapkan Prabowo dan Gibran Sebagai Presiden dan Wakil Presiden Terpilih 2024-2029

“Kalau masyarakat sendiri tidak patuh untuk membatasi aktivitas sosial, sangat mungkin kita akan masuk situasi cukup berbahaya di Surabaya ini,” tandasnya.

KAMI TAKUT

Data radarcovid19.jatimprov.go.id, RSUD dr. Soetomo Surabaya per 18/5/2020, pukul 21.14 WIB ruang isolasi tekanan negatif dengan ventilator berkapasitas 9, terisi 4, tersedia 5 bed.

Ruang isolasi tekanan negatif tanpa ventilator 22 bed terisi penuh. Ruang isolasi biasa 4 bed penuh.

“Kami ini takut juga, kalau ada pasien gagal napas, bagaimana menolongnya,” tegas Bambang Pujo. 01/Bagus

Leave a Reply

Your email address will not be published.

News Feed